SUSAHTAHU.com - Indonesia menjadi sorotan dunia. Fenomena ‘Om Telolet Om’ menjadi perbincangan hangat di media sosial dan di beberapa media luar negeri. lantas bagaimana awalnya fenomena ini terjadi?
Awal mula fenomena ini berawal dari aksi bocah-bocah tanggung di daerah Jawa Timur dalam memburu bunyi klakson bus yang terdengar 'telolet' dan merekamnya dengan telepon seluler.
Kegiatan anak-anak tersebut murni hobi untuk mencari kepuasan bathin. Apalagi mendapat suara telolet yang unik dan sudah dimodifikasi.
Dalam memburu telolet, mereka bergerombol dan rela menunggu lama. Ketika bus tiba, bocah-bocah tersebut akan mengacungkan jempol sambil berteriak ‘Pak Telolet Pak’ ada juga yang teriak ‘Om telolet Om’. Sebagian mereka juga ada yang sengaja menulis tulisan besar ‘Om Telolet’ agar dibaca oleh supir bus.
dan ini yang terjadi dijalan pantura Brebes, Jawa tengah
Foto by Angga Yuniar
Sebuah plang bertuliskan kawasan telolet dipasang di jalur pantura Brebes, Jawa Tengah, Jumat (23/12). Demam Telolet yang saat ini sedang membuming membuat petugas kepolisian setempat memasang Papan tersebut.
Suasana di kawasan jalur pantura Brebes, Jawa Tengah, Jumat (23/12). Demam Telolet yang saat ini sedang membuming membuat petugas kepolisian setempat memasang Papan tersebut.
Sejumlah bus melintas di kawasan telolet jalur pantura Brebes, Jawa Tengah, Jumat (23/12). Pemasangan plang Telolet tersebut untuk menghibur para pengguna jalan pada saat mudik libur Natal dan Tahun baru. (Liputan6.com/Angga Yuniar).
Sumber : Liputan6
Fenomena Om Telolet Om kini semakin Menjamur
om telolet om, Fenomena, Telolet, Berita, Baru, Fenomena Telolet,
Posting Komentar